Sunday, October 28, 2012

Cara Mencegah Copy Paste File dari Komputer/Laptop ke USB Flashdisk

Sobat Hunter pasti punya data-data atau file-file pribadi yang hanya sobathunter yang tidak boleh dimiliki orang lain atau di copy orang lain. Nah, posting kali ini saya akan mencoba menjelaskan langkah-langkah mencegah copypaste (Copas) data/file dari komputer/Laptop ke USB Flashdisk.Kemarin juga ada teman yang bertanya tentang masalah ini. 
Ayuk langsung saja ke TKP. Sebenarnya ada banyak cara untuk mencegah copypaste (Copas) data/file dari komputer/Laptop ke USB Flashdisk, salah satunya melalui gpedit.msc. Berikut langkah demi langkahnya :
1. Nyalakan PC/Laptop sobat Hunter
2. Tekan tombol Windows (Logo) + R secara bersamaan untuk membuka menu Run
3.  Ketik gpedit.msc dan tekan enter untuk masuk ke local group policy editor
4. Kemudian Masuk ke User configuration - administrative templates - System - Removable Storage Access, Pada panel sebelah kanan double click pada Removable Disks : Deny write access, Ubah menjadi enable kemudian klik OK
 5. Tutup jendela group policy kemudian restart atau log off komputer.
 6. Jenjrengggggg.....
Sekarang jika seseorang (termasuk sobat Hunter sendiri) mau copy paste file/data ke flashdisk atau menyimpanfile ke flashdisk tidak bisa lagi.

Postingan yang singkat untuk kali ini, tapi semoga bermanfaat bagi sobat Hunter semua,,amiennn...
Jika tidak keberatan tinggalkan komentar dan tulis alamat blog sobat Hunter untuk saling follow blog

0 comments:

Post a Comment